Jurnal Retrieval merupakan jurnal yang berisi kumpulan karya ilmiah hukum yang diterbitkan oleh Kelompok Studi dan Penelitian (KSP) “Principium” FH UNS. Setiap tahunnya KSP “Principium” menerbitkan 1 buah Jurnal Retrieval. Jurnal ini sudah terdaftar dalam ISSN serta sudah diakui oleh Pembantu Dekan I FH UNS. Hal ini membuktikan Jurnal Retrival ini memiliki kualitas yang baik. Kami menyadari akan besarnya kreativfitas mahasiswa FH dalam kepenulisan sangat besar. Kami dari KSP “Principium” membuka serta memberikan jalan untuk menampung karya-karya ilmiah serta artikel lepas dari teman-teman mahasiswa. Kami juga berusaha agar jurnal hukum ini bisa menjadi salah satu penunjang prasyarat wisuda. Mitra Bestari yang kami ajak kerjasama pun merupakan ahli-ahli hukum dibidangnya. Jurnal Retrieval ditujukan bagi pakar, para akademisi, dan pemerhati dibidang hukum. Namun secara khusus, Jurnal Retrieval juga sebagai wadah mengapresiasi karya mahasiswa fakultas hukum, baik tulisan yang bersumber dari hasil penelitian maupun kajian kritis ilmiah.
Dewan Redaksi berharap dengan hadirnya Jurnal Retrieval menjadi pematik untuk senantiasa ‘memulihkan kembali’ ide-ide baru yang sudah tercurah untuk selanjutnya menelurkan kembali karya ilmiah yang lebih baik. Selain itu, Jurnal Retrival ini diharapkan menjadi informasi ilmiah yang memiliki kemanfaatan di bidangnya.
0 komentar:
Posting Komentar